Teknik pijat yang wajib diketahui agar tubuh rileks

Teknik pijat yang wajib diketahui agar tubuh rileks

ESWA – Menyempatkan diri untuk pergi ke Spa adalah pilihan yang tepat setelah tubuh Lelah beraktifitas seharian. Proses massage yang dilakukan pada rangkaian spa membuat otot-otot tubuh yang tegang kembali rileks.

Terapis dalam melakukan pemijatan tubuh tidak hanya asal tekan namun memiliki teknik-teknik pemijatan khusus yang didapatkan dari melakukan pelatihan otodidak maupun dengan Lembaga pelatihan khusus spa dan massage.

Apa saja sih teknik pijat yang biasa diterapkan terapis saat melakukan pemijatan pada rangkaian spa, berikut rangkuman minswa

1. Teknik Rubbing

Rubbing atau menggosok dilakukan menggunakan ibu jari membentuk Gerakan yang melingkar dengan tekanan kearah dalam. Teknik rubbing dapat mengilangkan otot kaku akibat mengangkat beban berat.

2. Teknik  Effleurage

Effleurage atau mengelus ringan adalah teknik pijat dengan memberikan sedikit tekanan pada kulit dengan posisi tangan rata di atas tubuh. Biasanya teknik ini disertai sapuan ringan dengan gerakan melingkar.

3. Teknik Tapping

Teknik pijat tapping menggunakan gerakan cepat tangan yang membentuk salam (menyatukan telapak tangan kanan dan kiri) yang kemudian diketukkan pada bagian punggung. Pada teknik ini gerakannya diharuskan dengan irama cepat agar dapat memberikan sensasi pijatannya.